Jajaran Polres Gayo Lues bersama Forkopimda Gelar Kegiatan Peduli Lingkungan 

Wakapolres Gayo Lues Kompol Edi Yaksa,S.Sos

Gayo Lues, Banuaraya.Com- Jajaran Polres Gayo Lues bersama Forkopimda Gelar Kegiatan Peduli Lingkungan, kegiatan Gabungan ini bertemakan "membersihkan sampah Serentak Bersama Polri" kegiatan ini berlokasi di Pasar Terpadu Desa Bustanul Salam, Kec. Blangkejeren. Kamis, (13/07/2023), pukul 09.00 wib.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolres Gayo Lues Kompol Edi Yaksa,S.Sos. "hari ini kita melaksanakan
Kegiatan Commander Wish Kapolda Kepri (Program 3 Peningkatan Sinergitas Terhadap semua Elemen masyarakat dalam rangka Binkamtibmas)" jelas Wakapolres Gayo Lues.

“Giat peduli lingkungan dengan tema membersihkan sampah serentak bersama Polri dihadiri oleh Wakapolres Gayo Lues, Kompol Edi Yaksa,S.Sos, Personel Kodim 0113/GL, Danki Brimob kompi 4 Yon C Pelopor, AKP Imanta Purba, bersama personel Brimob, Personel Polres Gayo Lues, Personel Satpol-PP, Pramuka, KNPI, dan Masyarakat, Insan Pers.

Wakapolres Gayo Lues Kompol Edi Yaksa,S.Sos, menjelaskan bahwa Polri menggelar kegiatan ini sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan.

“Selain itu kegiatan ini sebagai kepedulian terhadap lingkungan Pasar yang ada di Kec. Blangkejeren serta menjaga kesehatan masyarakat kami melakukan kegiatan ini tentunya juga sudah berkoordinasi dengan Forkopimda Gayo Lues,” jelasnya.

“Kegiatan peduli lingkungan membersihkan sampah serentak bersama Polri merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/1519/VII/REN.2./2023serta bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan,” ujar Edi Yaksa.

Dia berharap dengan adanya kegiatan aksi bersih tersebut lingkungan di kawasan Pasar Terpadu kota Blangkejerean dapat terlihat bersih dan terbebas dari kondisi kumuh akibat sampah.

“Kegiatan ini kita lakukan mencoba untuk mengedukasi masyarakat agar peduli terhadap lingkungan, dengan tidak membuang sampah sembarangan khususnya di sekitar Pasar Terpadu ,” ucap Edi Yaksa

TERKAIT